Beberapa Makna Kata Umm (أُمّ ) dalam Al-Qur’an
Dalam Al-Qur’an, kata Umm (أُمّ ) ada beberapa makna, yaitu :
1. Pokok/asal; sebagaimana terdapat dalam QS. 3 : 7
هُوَ
الَّذِي أَنْزَلَ عَلَيْكَ الْكِتَابَ مِنْهُ آيَاتٌ مُحْكَمَاتٌ هُنَّ أُمُّ الْكِتَابِ
”Dia-lah yang
menurunkan Al Kitab (Al Qur'an) kepada kamu. Di antara (isi) nya ada ayat-ayat
yang muhkamaat itulah pokok-pokok isi Al Qur'an dan yang lain (ayat-ayat)
mutasyaabihaat.”
2. Tempat kembali; sebagaimana terdapat dalam QS. 101 : 9
فَأُمُّهُ هَاوِيَةٌ
”Maka tempat
kembalinya adalah neraka Hawiyah”
3. Ibu yang melahirkan seseorang; sebagaimana terdapat dalam QS. 20 : 40
فَرَجَعْنَاكَ
إِلَى أُمِّكَ كَيْ تَقَرَّ عَيْنُهَا وَلَا تَحْزَنَ
”Maka Kami
mengembalikanmu kepada ibumu, agar senang hatinya dan tidak berduka cita.”
4. Ibu susuan; sebagaimana terdapat dalam QS. 4 : 23
وَأُمَّهَاتُكُمُ اللَّاتِي أَرْضَعْنَكُمْ
”ibu-ibumu yang
menyusui kamu”
5. Istri-istri Nabi shallallaahu ‘alaihi
wasallam; sebagaimana terdapat dalam QS. 33 : 6
النَّبِيُّ
أَوْلَى بِالْمُؤْمِنِينَ مِنْ أَنْفُسِهِمْ وَأَزْوَاجُهُ أُمَّهَاتُهُمْ
” Nabi itu
(hendaknya) lebih utama bagi orang-orang mukmin dari diri mereka sendiri dan
istri-istrinya adalah ibu-ibu mereka.”
6. Lauh Mahfudh; sebagaimana terdapat dalam QS. 43 : 4
وَإِنَّهُ
فِي أُمِّ الْكِتَابِ لَدَيْنَا لَعَلِيٌّ حَكِيمٌ
”Dan sesungguhnya
Al Qur'an itu dalam induk Al Kitab (Lauh Mahfuz) di sisi Kami, adalah
benar-benar tinggi (nilainya) dan amat banyak mengandung hikmah.”
7. Negeri Makkah; sebagaimana terdapat dalam QS. 42 : 7
وَكَذَلِكَ أَوْحَيْنَا إِلَيْكَ قُرْآنًا
عَرَبِيًّا لِتُنْذِرَ أُمَّ
الْقُرَى وَمَنْ حَوْلَهَا وَتُنْذِرَ يَوْمَ الْجَمْعِ
لَا رَيْبَ فِيهِ فَرِيقٌ فِي الْجَنَّةِ وَفَرِيقٌ فِي السَّعِيرِ
”Demikianlah Kami
wahyukan kepadamu Al Qur'an dalam bahasa Arab supaya kamu memberi peringatan
kepada Ummul-Qura (penduduk Mekah) dan penduduk (negeri-negeri) sekelilingnya
serta memberi peringatan (pula) tentang hari berkumpul (kiamat) yang tidak ada
keraguan padanya. Segolongan masuk surga dan segolongan masuk neraka.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar